Profile


Sejarah Berdirinya SMP N 5 Kepil


Pada awalnya merupakan Sekolah Filial dari SMP 5 Kepil Gadingrejo. Pada awal beridiri, yaitu tahun 2001 bernama SLTP 6 Kepil masih menempati ruangan di SD 1 Ropoh. Setelah USB (Unit Sekolah Baru) selesai dibangun pada tahun 2003 maka pindah dan menempati gedung baru, yang beralamat di dusun Bulu Duwur desa Ropoh Kecamatan Kepil kabupaten Wonosobo. Berlokasi di Jalan Raya Sapuran Kaliangkrik.
Ketika terjadi pemekaran wilayah kecamatan Kalibawang, maka berdampak pada pengubahan nama yang semula SMP N 6 Kepil, menjadi SMP N 5 Kepil. Dikarenakan SMP 3 Kepil berubah menjadi SMP N 2 Kalibawang, SMP N 4 Kepil menjadi SMP N 3 Kepil, SMP N 5 Kepil menjadi SMP N 4 Kepil dan SMP N 6 Kepil menjadi SMP 5 Kepil sampai sekarang.
Dari awal berdiri sampai sekarang sudah terjadi 5 kali pergantian kepala sekolah, yaitu
1. Sudirman, S.Pd
2. Drs. Kardan
3. Dra. Diah Nuryani Praptiningsih
4. Budi Setyo Wahyono, S.Pd
5. Bambang Nuryanto, S.Pd, M.MPd

Visi
Terwujudnya Peserta Didik SMP Negeri 5 Kepil yang Beriman, Berbudaya,Terampil, dan Berprestasi.
Misi
a. Menumbuhkan penghayatan terhadap ajaran agama yang dianut dan budaya bangsa, sehingga menjadi kearifan dalam bertindak.
b. Melaksanakan pengembangan budaya dan melaksanakan penghayatan ajaran agama.
c. Menyelenggarakan pembinaan budaya dan seni secara intensif bagi peserta didik dalam upaya peningkatan bidang kesenian.
d. Melaksanakan pengembangan budaya kompetitif bagi siswa.
e. Melaksanakan tata tertib dalam kegiatan sekolah secara terus menerus dan konsekwuen.
f. Meningkatkan fungsi perpustakaan sekolan untuk pelayanan minat baca peserta didik.
g. Membudayakan peserta didik peduli kelestarian dan kebersihan lingkungan sekolah.
h. Melaksanakan pengembangan pendidikan ketrampilan teknik otomotif, dan teknologi informatika.
i. Melaksanakan pengembangan kegiatan non akademik
j. Menyelenggarakan pembelajaran dan bimbingan secara efektif untuk mengoptimalkan potensi akademik yang dimiliki peserta didik.
k. Menumbuhkan keunggulan akademik kepada seluruh warga sekolah.
l. Menyelenggarakan pelatihan dan bimbingan untuk berprestasi di bidang olah raga.
m. Melaksanakan tugas sesuai proporsinya dan saling menghormati antar warga sekolah
n. Mengelola pendidikan secara proporsional sehingga akuntabilitasnya dapat dipertanggungjawabkan dan mendapat kepercayaan dari masyarakat.

0 komentar:

Posting Komentar